Share

Asesmen Peserta Didik SD dan SMP Kecamatan Kejajar oleh Unit Layanan Disabilitas

Rabu, 25 September 2024
Berita

Halo Teman Dikpora!


Unit Layanan Disabilitas Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Wonosobo menyelenggarakan asesmen kebutuhan peserta didik di Kecamatan Kejajar pada hari Rabu, 25 September 2024 di gedung Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Kejajar.
Kegiatan ini merupakan persiapan penyaluran bantuan dana CSR Geo Dipa Energi yang diperuntukkan bagi Peserta Didik Penyandang Disabilitas maupun Peserta Didik yang kurang mampu secara ekonomi.
Bantuan yang akan disalurkan berupa alat bantu untuk disabilitas, kacamata, dan peralatan sekolah. Tim ULD telah melakukan asesmen kepada 115 anak yang terdiri dari peserta didik jenjang SD dan SMP yang diduga berkebutuhan khusus atau yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Hasil asesmen ini akan menjadi dasar penentuan penyaluran bantuan CSR agar tepat sasaran. Kegiatan ini merupakan aksi nyata kepedulian Geo Dipa Energi dan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Wonosobo terhadap kebutuhan sekolah bagi seluruh peserta didik tanpa terkecuali.

 

 

 


#dikporawonosobo #unitlayanandisabilitas #ULDWonosobo

Tinggalkan Komentar

 
pandji petarung bolo-serayu sembada
PANDJI PETARUNG BOLO SERAYU SEMBADA