Share

Peningkatan dan Penguatan Kapastitas Pendidik TK Negeri Pembina

Kamis, 19 Oktober 2023
Berita

TK Negeri Pembina adalah salah satu lembaga pendidikan yang didirikan oleh pemerintah sebagai wadah pembinaan teknis operasional dalam rangka pembinaan dan pengembangan aspek-aspek moral, intelektual, sosial, emosional, Fisik Motorik dan seni bagi anak usia dini. Disamping itu TK Negeri Pembina juga diharapkan bisa berfungsi sebagai model/contoh baik proses pembelajaran maupun sarana dan prasarana bagi TK disekitarnya.

Di Wonosobo terdapat 3 (tiga) TK Negeri Pembina yaitu TK Negeri Pembina Wonosobo, TK Negeri Pembina Selomerto, dan TK Negeri Pembina Sapuran.

Untuk meningkatkan mutu SDM pendidik dan tenaga kependidikan di tiga TK Negeri Pembina tersebut, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Wonosobo melalui seksi PAUD, menyelenggarakan Bimbingan teknis Peningkatan dan Penguatan kapasitas Pendidik dan tenaga kependidikan TK Negeri Pembina yang dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 17 s.d 19 Oktober 2023. Kegiatan Bimtek yang berlangsung di RM Sari Rasa itu dibuka oleh kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Wonosobo Drs. Tono Prihatono. Dalam sambutannya, beliau memberikan apresiasi kepada peserta bimtek yang terlihat penuh semangat dalam meningkatkan kompetensinya. Bapak Tono Prihatono juga memberikan apresiasi bagi pendidik TK N Pembina yang sudah  berpartisipasi dalam program pemerintah dengan mengikuti Program Guru Penggerak. Saat ini TK N Pembina memiliki 2 (dua) orang Guru Penggerak dan 2 (dua) orang Calon Guru Penggerak (CGP). Diharapkan nantinya akan semakin banyak yang ikut Pendidiknya yang mendaftar CGP  dan bahkan satuan pendidikannya bisa mengikuti Program Sekolah Penggerak (PSP).

Bimbingan teknis Peningkatan dan Penguatan kapasitas Pendidik dan tenaga kependidikan TK Negeri Pembina diisi dengan materi yang berkaitan dengan kurikulum merdeka PAUD dan praktik pembelajaran di PAUD menggunakan loosepart dengan nara sumber Kasi PAUD Eko Murdijanti, S.Pd. M. Pd., Dra. Erwin Roosilawati, M.Pd. dari BBGP Provinsi Jawa Tengah, dan Sisilia Maryati SPsi, MPd. Nara sumber nasional dari PP Mutiara Ibu Purworejo.

 

#dikporawonosobo #bimtek #bimtekpendidik #TKnegeripembina

Tinggalkan Komentar

 
pandji petarung bolo-serayu sembada
PANDJI PETARUNG BOLO SERAYU SEMBADA